Jumat, 01 April 2011

musibah

Hari ini seorang ustadz di mesjid salemba setelah sholat shubuh menyampaikan sebuah hadist, yg kira kira isinya sbb:
Apabila seorang yg beriman ditimpa musibah berupa: penyakit berkepanjangan /kronis, penyakit krn ditimpa kesedihan, penyakit kejiwaan berupa kecemasan akan sesuatu, maka apabila ia bersabar (juga dalam kesederhanaan-ref hadist lainnya), maka musibah tersebut merupakan penghapus atas Dosa-dosanya serta akan diangkat Derajat nya.

Semoga Allah menetapkan hamba dalam kesederhanaan dan kesabaran, la haola quwata ila billah...
Astagfirullah al adzim...
Sent from BlackBerry® on 3
sumber: 
Hadis2 muttafaq alaih bag munakahat dan muamalat
Oleh
Kh ahmad mudjab mahali
Ahmad rodli hasbullah
Terbitan Kencana

persiapan harian

Setelah kita selalu berusaha ihsan dalam setiap 'tarikan kesadaran' kita dalam berjalannya waktu, maka 'ukurlah' hal tsb apakah berjalan selama kita bernafas di hari itu.

Untuk menjaga hal tersebut, maka beberapa upaya yg bisa diupayakan, berdasarkan pengalaman, sehingga hal tsb dapat selalu terjaga antara lain:

1. Makanlah secukupnya jangan berlebihan. Tdk ada makan 'besar', hanya siang, pada waktu yg lain cukup kue saja. Hal tsb lebih menjaga "kualitas" istirahat dan kualitas kesadaran. Sholat malam juga lebih mudah.

2. Berkatalah dan ber sms lah setelah berpikir, baik berkata pada keluarga/anak istri, rekan kerja maupun dlm berbicara formal (misalnya dalam rapat). Berhati hatilah dalam memilih forum atau teman.

3. Jangan isi waktu dengan hal yg melalaikan hati, misalnya nonton film, tv, music, pandangan bisa menyerempet pada 'keinginan yg nyeleneh'.

4. Upayakan selalu utk sholat 5 waktu dengan berjamah di mesjid besar. Hal tersebut lebih menguntungkan karena lebih khusyu.

5. Mulailah hari dengan sholat tahajud dan membaca alquran. Sebagai 'jeritan' permohonan utk keselamatan kita dan kepasrahan.

6. Selalu sempatkan bersedekah setiap hari walaupun itu hanya 'nasehat' ataupu senyuman. Syukur2 berupa harta atau solusi bagi yg sedang kesulitan.

Semoga jalan atau langkah tsb apabila dijalankan secara konsisten akan mendatangkan makna dalam hidup kita. Dan membawa pada akhir yang khusnul khotimah.

Amiiin